BERSUARABERDAYA SEPTEMBER - DESEMBER 2024 MITIGASI SAMPAH PLASTIK @basakalimantanwiki BASAkalimantan Wiki @basakalimantan.wiki @BASAkalimantanWiki www.basakalimantanwiki.org The Voice of Kalimantan
Dari Lokakarya Geopark Meratus, Aktivitas Lingkungan, hingga Partisipasi Publik Mengatasi Sampah Plastik BERSUARABERDAYA 8 November 2024 BASAkalimantanWiki (BkW) BASAkalimantanWiki mengetengahkan isu lingkungan melalui keberadaan Geopark Meratus sebagai simbol dan warisan alam yang mesti dijaga kelestarian dan keberadaannya melalui perwujudan aktivitas lingkungan, hingga peliban partisipasi publik dalam mengatasi persoalan keseharian yakni sampah plastik. Kegiatan pun dimulai dengan menggelar Lokakarya bertema Geopark Meratus, Lingkungan, dan Aktivitas Lingkungan untuk Masa Depan Banua, yang berlangsung di Studio Mini Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (Darpusda) Kota Banjarbaru, Jumat (4/10/2024). Dua narasumber yang dihadrikan, yakni Dr. Amalia Rezeki (praktisi lingkungan, Ketua Sahabat Bakantan Indonesia) dan Sandi Firly (wartawan senior, Akademi Jurnalistik Banjarbaru). Acara yang moderator Haris Fadhillah ini dibuka Kepala Darpusda Kota Banjarbaru Dr. Slamet Riyadi, S.Sos, dengan diikuti 50 peserta perwakilan sekolah tingkat SMA dan komunitas aktivis lingkungan, Gerkatin (Gerakan untuk Kesejahteraan Tunarungu Indonesia). Dibuka oleh Kepala Darpusda Kota Banjarbaru Dr. Slamet Riyadi, S.Sos. Pada lokakarya ini diungkap bermacam persoalan isu lingkungan mulai yang terbesar terkait pertambangan batubara, hingga persoalan sehari-hari mengenai sampah plastik. Dari situlah kemudian BASAkalimantanWiki menggelar Wiki Marathon (Wikithon) Partisipasi Publik dengan nama program BASAibu Wiki “Bakunjang”. Bakunjang merupakan kosa kata Bahasa Banjar yang artinya bepergian atau mengunjungi suatu tempat atau daerah. Program BASAibu Wiki “Bakunjang” dengan kegiatan Wikithon Partisipasi Publik ini mengunjungi sekolah-sekolah dari tingkat SMP hingga SMA di sejumlah kota dan kabupaten di Kalimantan Selatan. Para peserta diminta untuk memberikan pendapat atau komentar bagaimana mengatasi permasalah sampah plastik, yang ditulis dalam tiga bahasa (Banjar, Indonrsia, dan Inggris). The Voice of Kalimantan Hudan Nur, Koordinator BASAkalimantanWiki menjelaskan, Wikithon Partisipasi Publik mengusung tema pengurangan sampah plastik bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda tentang pentingnya pengelolaan sampah plastik. “Para peserta diminta untuk log in ke laman basakalimantanwiki.org lalu membuat kalimat dengan menggunakan kosakata Banjar yang tersedia ke dalam entry ‘contoh kalimat’,” jelas Hudan Nur saat sosialisasi kegiatan di aula Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan, Selasa (5/11/2024) dengan melibatkan 150 guru dari berbagai kota dan kabupaten dan mahasiswa. www.basakalimantanwiki.org
BERSUARABERDAYA 8 November 2024 TIM Kamus BASAkalimantanWiki (BkW) Sosialisasi Kamus Digital Bahasa Banjar TIM Kamus BASAkalimantanWiki (BkW) Sanggar Belajar MN Barambai menggelar acara sosialisasi kamus digital Bahasa Banjar bersama Tim Penggerak PKK beserta Dharma Wanita Persatuan Kecamatan Barambai di ruang Aula Mufakat Kantor Camat Barambai, Kabupaten Barito Kuala, Kalsel, Jumat (8/11/2024). Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Barambai Lia Erdina Wahyudi, S. Pd.saat membuka acara menyampaikan apreasiasi dan menyammbut baik kegiatan sosialisasi kamus digital Bahasa Banjar oleh Tim Kamus BkW Sanggar Belajar MN Barambai. “Adanya kamus digital Bahasa Banjar harus disambut baik sebagai upaya pelestarian bahasa daerah di era digital saat ini,” ujarnya. Para peserta juga menyambut antusias ketika diminta mengisi daftar kata, lema, dan contoh kalimat berbahasa Banjar dan berbahasa Indonesia yang dibagikan oleh Tim Kamus BkW Sanggar Belajar MN Barambai. Muslimah, S. Pd. I., koordinator Tim Kamus BkW Sanggar Belajar MN Barambai memaparkan, kamus digital Bahasa Banjar sangat diperlukan di era informasi dan teknologi yang menuntut kemudahan akses melalui pengembangan kamus digital. “Dengan adanya kamus digital Bahasa Banjar, siapapun dan di manapun dapat mengakses dan mengenal Bahasa Banjar,” katanya. Sedangkan pemateri Musmulyadi, M. Pd., sebagai ahli bahasa Tim Kamus BkW Sanggar Belajar MN Barambai menekankan perlunya revitalisasi bahasa daerah untuk keberlanjutan Bahasa Banjar sebagai bahasa Ibu di pulau Kalimantan yang erat kaitannya dengan Kalimantan Selatan sebagai gerbang Ibu Kota Nusantara (IKN). “Sebagai bahasa pengantar utama di Kalimantan, Bahasa Banjar menjadi sangat penting sehubungan dengan keberadaan IKN,” jelas Musmulyadi. Dalam acara itu para peserta juga mempresentasikan hasil kerja mereka di depan para peserta. Semakin seru karena Tim Kamus BkW Sanggar Belajar MN Barambai menyediakan hadiah sebagai kenang-kenangan. Menariknya, Tim Penggerak PKK beserta Dharma Wanita Persatuan Kecamatan Barambai bersepakat menjadi relawan (volunteer) dan bermitra dalam pembuatan kamus digital bahasa Banjar. The Voice of Kalimantan www.basakalimantanwiki.org
Lomba Wikithon Partisipasi Publik BERSUARABERDAYA BASAkalimantanWiki (BkW) Untuk lebih menarik partisipasi publik, terutama kalangan generasi muda; pelajar dan mahasiswa, Wikithon Partisipasi Publik ini dilombakan yang dibagi dua kategori: Pelajar dan Mahasiswa/umum, dengan ketentuan dan hadiah: Berikut Syarat dan Ketentuan Lomba 1. Lomba ini gratis, tanpa dipungut biaya apapun. 2. Lomba berpendapat, memberikan solusi alternatif disertai foto dengan minimal narasi 100 kata dan kualitas foto maksimal 10 MB. 3. Peserta adalah individu. 4. Peserta akan dibagi menjadi 2 kategori yaitu kategori pelajar dan mahasiswa/ umum 5. Karya tidak mengandung unsur SARA, pornografi, dan tidak melanggar Undang – Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). 6. Karya foto yang diunggah HARUS foto yang diambil dari kamera sendiri, tidak boleh selfie, dan tidak boleh dari media social/internet. 7. Peserta mengunggah karya dalam laman www.basakalimantanwiki.org dengan cara klik Respon (tanggapi) pada rak “Bagaimana cara kamu mengurangi sampah plastik untuk kelestarian bumi kita?” 8. Karya akan dinilai berdasarkan hasil foto, ide dan karya tulis 9. Penjurian dilakukan oleh dewan juri yang berkompeten di bidangnya masing-masing dan keputusan dewan juri tidak dapat diganggu-gugat. 10. Juri terdiri dari praktisi lingkungan di Pemerintah Provinsi KalimantanSelatan, fotografer professional, dan budayawan. HADIAH LOMBA Kategori Pelajar Juara1 Rp.750,000 Juara 2 Rp.600,000 Juara 3 Rp.450,000 Kategori Mahasiswa/Umum Juara 1 Rp1,000,000 Juara 2 Rp750,000 Juara 3 Rp500,000 The Voice of Kalimantan www.basakalimantanwiki.org
BERSUARABERDAYA Program BASAibu Wiki “Bakunjang” Wikithon Partisipasi Publik ini berhasil menarik keterlibatan banyak siswa di sejumlah sekolah di kabupaten dan kota di Kalimantan Selatan. Tercatat ada 17 sekolah SMP/SMA yang dikunjungi, dengan keterlibatan lebih dari 2000 peserta. “Ada 500 lebih yang ikut berpartisipasi dalam lomba,” ujar Hudan Nur di Banjarbaru, Senin (21/10/2024). The Voice of Kalimantan www.basakalimantanwiki.org
Workshop Peningkatan Kapasitas, Webinar Masalah Lingkungan dan Solusi Inovatif dari Berbagai Pemangku Kepentingan BERSUARABERDAYA BASAkalimantanWiki (BkW) Sembari Program BASAibu Wiki “Bakunjang” Wikithon Partisipasi Publik, tim BASAkalimatanWiki juga menggelar Workshop Peningkatan Kapasitas serta Webinar Masalah Lingkungan dan Solusi Inovatif dari Berbagai Pemangku Kepentingan. Workshop Peningkatan Kapasitas dilaksanakan di Rumah Alam, Banjarmasin, Senin (7/10/2024), dengan menghadirkan narasumber Berry Nadian Forqan (aktivis dan praktisi NGO) serta Ivan Borneo (Personal Development Trainer). Sedangkan Webinar Masalah Lingkungan dan Solusi Inovatif dari Berbagai Pemangku Kepentingan digelar Selasa (15/10/2024) dengan pembicara Dewi Kartika Sari, S.Si.,M.Sc. (Sekretaris BP Geopark Meratus Kalimantan Selatan) dan Sugian Noor, S.Pd, M.Pd (Koordinator Guru Penggerak Kalimantan Selatan). Webinar ini diikuti sebanyak 190 peserta. The Voice of Kalimantan www.basakalimantanwiki.org
BERSUARABERDAYA DIALOG #1 Diskusi Kebijakan Publik Isu Lingkungan dan Mitigasi Sampah Plastik BASAkalimantanWiki (BkW) TUMBLER, sedotan nonplastik, event nirsampah, penyediaan air isi ulang di tempat umum, gerakan bersama memerangi sampah, pemanfaatan sosialisasi medsos, hingga penyediaan alat teknologi penghancur di tempat pembuangan akhir (TPA). Itulah sejumlah solusi dan rekomendasi yang muncul dalam Dialog #1 yang digelar BASAkalimantan Wiki, organisasi peduli bahasa ibu, sosial lingkungan, dengan pelibatan anak muda, bertema Diskusi Kebijakan Publik Isu Lingkungan dan Mitigasi Sampah Plastik, di Kala Kafe, Jl RP Soeparto, Mentaos, Banjarbaru, Rabu (13/11/2024) pagi. Dialog yang dibuka Pjs Walikota Banjarbaru Hj. Nurliani Dardie ini menghadirkan pembicara aktivis lingkungan mantan Direktur Walhi Pusat Berry Nahdian Forqan, sejumlah perwakilan instansi terkait lingkungan baik Banjarbaru maupun provinsi, serta perwakilan anak-anak muda dari sejumlah sekolah serta komunitas yang bergerak di bidang lingkungan. Koordinator Program BASAkalimantanWiki, Hudan Nur mengatakan, kegiatan ini adalah upaya untuk mengurai serta mencari solusi terkait masalah sampah plastik. “Sebelumnya kami sudah mengadakan kegiatan Wikithon Partisipasi Publik, yakni mendatangi sekolah-sekolah setingkat SMA dan meminta pendapat mereka terhadap persoalan sampah plastik ini,” jelas Hudan. The Voice of Kalimantan www.basakalimantanwiki.org
hadir untuk menerima hadiah,” ujar Hudan. Dikatakan, khusus untuk Bahasa Banjar, pihaknya mengundang Hatmiati Mas’ud sebagai ahli ahli bahasa untuk penjurian. Pemenang untuk Kategori Umum: Juara 1: Kakaca12358, Juara 2 : Tiaranurhaliza23 (Lab Art Communication/Mahasiswa/Universitas Lambung Mangkurat), Juara 3 : Liabrb06. Sedangkan Kategori Pelajar: Juara 1 : Muhammad293911 (SMAN 1 MEKARSARI), Juara 2 : Arifmhmmd0410 (SMAN 1 RANTAU), Juara 3 : Husnulhatimahofficial (SMAN 1 AMUNTAI). Pada saat membuka acara, Pjs Walikota Banjarbaru Hj. Nurliani Dardie menyambut baik serta mengapresiasi kegiatan yang digerakkan oleh komunitas Akademi Bangku Panjang Mingguraya Banjarbaru ini. “Bahkan saya menunda keberangkatan ke Jakarta pagi ini menjadi ke sore, untuk bisa hadir di sini memberikan support dan apresiasi pada kegiatan diskusi yang sangat penting mengenai persoalan sampah,” ujar Bunda Nunung, panggilan akrabnya. Paparan Berry Nahdian Forqan juga menarik. Ia lebih banyak menyoroti pada tiga hal yakni kurangnya kesadaran masyarakat, minimnya infrastruktur daur ulang, serta susah dan lemahnya penerapan sanksi terhadap pelanggar aturan tentang sampah. “Yang sulit juga adalah, bagaimana mengatasi penggunaan kantong kresek di pasar tradisional, misalnya,” cetus Berry. Dalam dialog yang dipandu HE Benyamine selaku perancang bangun tata kebijakan BASAkalimantanWiki, itu juga diketahui bahwa penyumbang sampah terbesar bukan hanya rumah tangga, sekolah, namun juga instansi atau perkantoran. Namun, lebih dari itu semua, perlunya kesadaran masingmasing. Misal, bila kita memiliki sampah saat di jalan, maka sebaiknya sampah itu kita simpan sendiri dulu, baik dalam kantong maupun tas, sebelum dibuang pada tempatnya,” ujar Ben. Kegiatan yang berlangsung hingga tengah hari ini dihadiri sejumlah perwakilan instansi di antaranya Suprianto Kepala Bidang Pengelolaan Sampah DLH Banjarbaru, Fauzi Kasi Kelembagaan dan Pengembangan Kepemudaan Banjarbaru, Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Banjarbaru, serta Sunjaya Kepala Seksi Kesenian Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Prov Kalsel.
BERSUARABERDAYA “Mitigasi Sampah Plastik” dalam Acara Banua Bicara TVRI Kalimantan Selatan BASAkalimantanWiki (BkW) Kegiatan Program BASAibu Wiki “Bakunjang” Wikithon Partisipasi Publik menarik perhatian pihak TVRI Kalimantan Selatan. Mereka mengundang Muhammad Hafizh pemenang lomba Wikithon Partisipasi Publik tingkat pelajar untuk siaran langsung pada Jumat (18/11/2024). Dalam program siaran Banua Bicara dengan tema “Mitigasi Sampah Plastik” ini juga dihadirkan Hanifah Nirwana, S.T,M.T, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kalimantan Selatan. Muhammad Hafizh, pelajar SMA Mekar Sari, Kabupaten Barito Kuala, menceritakan tentang kegiatan Program BASAibu Wiki “Bakunjang” Wikithon Partisipasi Publik yang telah diikutinya. “Selain memberikan pendapat kita terhadap persoalan sampah plastik, dalam program BASAkalimantanWiki itu kita juga diingatkan dan diajak untuk melestarikan bahasa ibu, yakni Bahasa Banjar. Karena pendapat kita harus dituliskan dalam bahasa Banjar, selain juga Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris,” ujar Muhammad Hafizh. The Voice of Kalimantan www.basakalimantanwiki.org
Fleepit Digital © 2021